penyebab-hidung-mampet-tapi-tidak-flu-kok-bisa
Penyebab Hidung Mampet Tapi Tidak Flu, Kok Bisa?

Hidung tersumbat tapi tidak pilek nyatanya juga dapat terjadi. Kondisi ini bisa disebabkan oleh apa pun yang mampu menyebabkan iritasi hingga peradangan pada jaringan di dalam hidung. Terkadang, penyebab hidung tersumbat tapi tidak pilek bisa berasal dari iritan seperti asap dari rokok atau knalpot. 


Pada kebanyakan kasus, hidung tersumbat tanpa pilek bisa membaik dengan sendirinya atau dengan penanganan rumahan. Namun, keluhan ini bisa juga berlangsung lebih lama sehingga mengganggu kegiatan sehari-hari, bahkan waktu tidur.


  1.  Sinusitis akut

Ketika mengalami sinusitis akut, rongga-rongga sinus di dalam dan dekat hidung akan mengalami peradangan dan bengkak. Hal ini mengganggu saluran pembuangannya dan menyebabkan lendir menumpuk. Akibatnya, Sahabat Kasih akan merasa sulit bernapas melalui hidung.

  1. Tulang hidung bengkok

Tulang hidung bengkok atau deviasi septum juga bisa menyebabkan hidung tersumbat tanpa pilek. Ini merupakan kondisi ketika dinding antara dua rongga hidung miring atau bengkok. 

  1. Intoleransi alkohol

Salah satu gejala paling umum dari intoleransi alkohol adalah hidung tersumbat dan kulit kemerahan. Kondisi ini umumnya terjadi karena tubuh tidak bisa memecah alkohol hingga muncul reaksi.


  1. Alergi

Ketika sistem daya tahan tubuh bereaksi terhadap benda asing seperti serbuk sari, racun lebah, bulu hewan peliharaan, maupun makanan, lalu terbentuk antibodi, di situlah terjadi serangkaian proses alergi. 

Keparahan alergi dapat bervariasi pada setiap orang, dan bisa bersifat ringan hingga syok anafilaksis. 

  1. Udara dingin dan kering

Selain alergi, hidung tersumbat tanpa pilek juga sering terjadi ketika sedang berada di udara dingin dan kering. Kondisi udara demikian memang jarang terjadi di Indonesia karena kelembapan udara di negara ini cukup tinggi. Namun, penggunaan AC dalam ruangan bisa membuat udara sekitar menjadi dingin dan kering.