Makanan berprotein tinggi tidak harus selalu mahal. Ada beberapa makanan murah tinggi protein yang bisa dicoba. Protein merupakan nutrisi penting dalam tubuh dan juga memiliki banyak manfaat, terlebih jika Sahabat Kasih sedang menjalani program diet. Memperbanyak konsumsi protein bisa membuat program diet menjadi lancar karena protein menjadi pengganti karbohidrat dan lemak. Hasilnya, Sahabat Kasih dapat mengurangi rasa lapar dan meningkatkan rasa kenyang.
Berikut ini ada beberapa jenis makanan tinggi protein dengan harga murah yang bisa Sahabat kasih temukan dimana saja.
Telur
Telur mengandung banyak nutrisi penting bagi tubuh, telur mengandung vitamin, mineral, lemak sehat, dan protein.
Biji bunga matahari atau kuaci
Meskipun berukuran kecil, biji bunga matahari mengandung banyak protein. Dalam 1 ons saja bisa mengandung sekitar 6 gram protein nabati.
Susu
Satu cangkir susu murni mengandung lebih dari 8 gram protein yang mudah diserap, serta mengandung banyak vitamin dan mineral. Susu juga dikenal sangat tinggi mineral kalsium dan fosfor, yang membantu menjaga tulang agar tetap sehat dan kuat.
Kacang
Per 1 ons kacang tanah mengandung 7,3 gram protein.
Tempe
Rasa gurih yang khas menjadikan tempat bisa digunakan sebagai pengganti daging. Tempe menawarkan sedikitnya 19 gram protein dalam setiap 100 gram tempe.
Dada ayam
Dada ayam mengandung banyak protein. Ada sekitar 30 gram protein per 100 gram dada ayam.
Itulah mungkin makanan sehat tinggi protein yang mudah untuk ditemukan. Mana yang jadi favorit Sahabat kasih?