balon-ajaib-penurun-berat-badan-menggali-lebih-dalam-gastric-balloon
Balon Ajaib Penurun Berat Badan, Menggali Lebih Dalam Gastric Balloon

Memiliki berat badan yang ideal merupakan mimpi banyak orang. Mulai dari melakukan diet dengan segala metode hingga olahraga. Selain bedah bariatrik yang sedang fenomenal saat ini, gastric balloon juga sudah tidak asing lagi ditelinga masyarakat. Jika bedah bariatrik merupakan pemotongan lambung yang harus melewati proses pembedahan. Gastric balloon ini adalah teknik untuk menurunkan berat badan dengan cara mengurangi volume perut tanpa operasi.


Gastric Balloon merupakan balon yang lembut, halus, dan tahan lama yang terbuat dari karet silikon yang ditempatkan di perut untuk mengurangi kapasitasnya, dan membantu perut merasa kenyang dengan lebih sedikit menampung makanan. Prosedur pemasangannya sendiri, yakni balon kempes dimasukkan melalui mulut dan ke dalam perut oleh dokter menggunakan endoskop. Lalu, balon tersebut kemudian diisi dengan larutan garam (air asin) untuk menempati ruang di perut, menyisakan lebih sedikit ruang untuk makanan dan minuman dalam jumlah besar.


Namun untuk melakukan penurunan berat badan melalui metode ini, tentunya ada prosedur yang harus dipenuhi, yaitu orang dewasa yang memiliki indeks massa tubuh (BMI) 30 hingga 40 — BMI mencerminkan hubungan antara berat dan tinggi badan seseorang. BMI 30 atau lebih adalah tanda obesitas. Perawatan ini tidak dianjurkan untuk ibu hamil dan menyusui.


Prosedur gastric balloon membutuhkan waktu sekitar 15 hingga 20 menit, dan dilakukan di pusat endoskopi. Setelah selang masuk ke dalam lambung akan dilakukan proses pengisian balon dengan cairan khusus sebanyak 550ml melalui selang tipis. 


Selama menjalani program ini, Anda akan terus dipantau gaya hidup dan pola makannya, seperti melakukan defisit kalori atau intermittent fasting. Selain itu, Anda akan disarankan untuk aktif berolahraga dengan kemampuannya masing-masing. Hindari olahraga ekstrim seperti diving yang terlalu dalam dan di awal pemasangan balon, dan sebaiknya hindari olahraga seperti basket atau yang banyak loncat-loncat agar menghindari efek mual.


Balon penurun berat badan dirancang untuk tetap berada di perut selama enam bulan. Ketika telah menyelesaikan program perawatan atau ketika dokter menganjurkan, balon dapat dilepas. Setelah dilepas, kamu juga perlu untuk menjaga berat badan agar tetap stabil. Hal ini dikarenakan rasa lapar akan muncul kembali setelah pelepasan balon tersebut.


Untuk mengetahui lebih dalam mengenai gastric balloon, Anda bisa konsultasikan kepada dokter kesayangan keluarga Anda agar bisa mengetahui tahapan-tahapan yang lebih jelas.